Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » DAERAH » Kebosanan Wartawan di Depan Gerbang Padepokan Garuda Yaksa Kediaman Prabowo 

Kebosanan Wartawan di Depan Gerbang Padepokan Garuda Yaksa Kediaman Prabowo 

  • account_circle Arie Khauripan
  • calendar_month Rab, 16 Okt 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Acara pembekalan calon menteri di kediaman Prabowo Subianto hingga pukul 16.30 WIB belum menunjukkan tanda-tanda selesai. Namun, lebih dari 100 wartawan yang menunggu di depan gerbang Padepokan Garuda Yaksa, belum mendapatkan informasi atau berita yang ‘berdaging’.

Wartawan hanya bisa menyaksikan sejumlah mobil mewah yang dikawal polri keluar masuk lokasi pembekalan. Bahkan, jangankan turun mobil, membuka kaca jendela pun tidak.

Padahal sebagian besar wartawan itu sudah berada di depan Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Bogor sejak subuh. Bahkan ada pula yang menginap di lokasi, kebanyakan kru TV karena harus menyiapkan mobil OB van untuk siaran langsung.

“Waduh, sudah delapan jam di sini, tapi belum dapat apa-apa. Cuma bisa nulis pantauan saja,” keluh Riski, wartawan sebuah media online.

Alhasil, banyak wartawan yang ‘mati gaya’. Bosan mengobrol dengan sesama, rasa mengantuk pun menyerang. Beberapa wartawan menggelar jas hujan sebagai alas untuk bisa berbaring di taman depan pintu gerbang.

Sebagian lagi memakai kardus bekas air mineral sebagai alas, sekedar untuk bisa memejamkan mata. Sehingga area depan Padepokan Garuda Yaksa ini jadi mirip seperti tempat piknik. Di sejumlah sudut yang rindang, pasti ada sekelompok wartawan yang berkumpul.

Beruntung, tim media Partai Gerindra menyiapkan nasi kotak dan berdus-dus air mineral. Sehingga cukup membantu wartawan yang mengalami darurat lapar, apalagi lokasi acara jauh dari pemukiman dan warung

“Semoga kelar acara ada jumpa pers lah. Jangan sampai berjam-jam disini, tapi gak dapat berita bagus,” keluh seorang wartawan TV Swasta.

Dari jadwal acara pembekalan yang beredar di wartawan, agenda terakhir berlangsung pukul 16.00. dan diperkirakan acara hari pertama selesai sebelum adzan magrib dan belum menunjukkan tanda-tanda selesai.

Kebosanan wartawan di depan gerbang Padepokan Garuda Yaksa tentu saja menunjukkan betapa pentingnya informasi bagi para jurnalis. Mereka harus menunggu dan menunggu, berharap dapat mendapatkan informasi yang ‘berdaging’ dari acara pembekalan calon menteri.

Namun, tampaknya acara ini tidak berjalan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan, sehingga para wartawan terpaksa menunggu lebih lama dari yang diharapkan. (dk/ria).

  • Penulis: Arie Khauripan

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Benarkah Patung Liberty Roboh? Fakta atau Hoax, AS atau Brasil?

    Benarkah Patung Liberty Roboh? Fakta atau Hoax, AS atau Brasil?

    • calendar_month Rab, 17 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 140
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Belakangan ini beredar video yang menyebar di media sosial yang menampilkan Patung Liberty roboh dan hancur menjadi bagian-bagian kecil. Unsur tersebut telah dipublikasikan jutaan kali dengan narasi yang penuh drama, menyebabkan kebingungan di kalangan pengguna internet di seluruh dunia. Lalu apakah benar patung ikonik yang berada di New York, Amerika Serikat, benar-benar hancur? Periksa […]

  • Kapolres Garut Dapat Penghargaan Kapolri di Apel Kasatwil 2025, Tanda Layanan Publik Makin Profesional

    Kapolres Garut Dapat Penghargaan Kapolri di Apel Kasatwil 2025, Tanda Layanan Publik Makin Profesional

    • calendar_month Sab, 29 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 46
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Polres Garut kembali memperkuat reputasi Jawa Barat di tingkat nasional. Pada penyelenggaraan Apel Kasatwil 2025 yang berlangsung di Mako Satuan Latihan Korbrimob Polri, Cikeas, Kabupaten Bogor, Polres Garut berhasil meraih Penghargaan Juara 1 Optimalisasi Layanan 110 dan Command Center dari Kapolri. Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, […]

  • ICAS ke-13 Hadir di Surabaya: Perkenalkan Keunikan Kota Pahlawan

    ICAS ke-13 Hadir di Surabaya: Perkenalkan Keunikan Kota Pahlawan

    • calendar_month Sel, 30 Jul 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 149
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Surabaya mencatat sejarah baru dengan menjadi tuan rumah International Convention of Asia Scholars (ICAS) ke-13, yang untuk pertama kalinya diadakan di Indonesia. Acara ini diorganisir oleh Pemerintah Kota Surabaya bekerja sama dengan Universitas Airlangga (UNAIR) dan diikuti oleh 1.500 peserta dari 598 perguruan tinggi di 66 negara. Pembukaan acara berlangsung pada Minggu malam […]

  • Gelar Unjuk Rasa, KJRA Tuduh Proyek Makam Modern di Ngepoh Tulungagung Ilegal

    Gelar Unjuk Rasa, KJRA Tuduh Proyek Makam Modern di Ngepoh Tulungagung Ilegal

    • calendar_month Kam, 21 Agu 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 183
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Demonstran Komite Juang Reforma Agraria (KJRA) Tulungagung melakukan aksi unjuk rasa di depan Gedung DPRD Tulungagung, Jawa Timur, pada Selasa (19/8/2025). Mereka datang dari Desa Nyawangan, Kecamatan Sendang, Desa Kalibatur, Kecamatan Kalidawir, Desa Picisan, Kecamatan Sendang, serta Desa Ngepoh, Kecamatan Tanggunggunung. Salah satu isu yang dibahas adalah pembangunan taman makam modern Shangrila Memorial Park […]

  • Advokat PWDPI Minta Kapolda Lampung Bongkar Mafia Tanah di Rawa Jitu Utara Sampai Keakarnya

    Advokat PWDPI Minta Kapolda Lampung Bongkar Mafia Tanah di Rawa Jitu Utara Sampai Keakarnya

    • calendar_month Sab, 15 Feb 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 239
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Tim Advokat Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Persatuan Wartawan Duta Pena Indonesia (PWDPI) Provinsi Lampung, Neni Triani,SH dan Apriyan Sucipto,SH,MH, minta kepada Kapolda Lampung, Bongkar Mafia Tanah Rawa Jitu Utara, Kabupaten Mesuji, Provinsi Lampung sampaii ke akar-akarnya. Pasalnya, berdasarkan pengakuan sejumlah masyarakat bannyak dugaan Pennyerobotan lahan yang dilakukan oleh sejumlah oknum baik masyarakat. Bahkan […]

  • Perjalanan Kereta Api Dengan Pemandangan Terbaik Di Indonesia

    Perjalanan Kereta Api Dengan Pemandangan Terbaik Di Indonesia

    • calendar_month Jum, 21 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 230
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Perjalanan kereta api dengan pemandangan terbaik di IndonesiaPesona negeri ini juga dapat dinikmati melalui perjalanan kereta api yang tak terlupakan, di mana pemandangan spektakuler terhampar di sepanjang jalur rel. Menikmati perjalanan dengan kereta api bukan hanya sekadar moda transportasi, tetapi juga sebuah pengalaman yang mampu memanjakan mata dan jiwa. Berikut beberapa rute kereta […]

expand_less