Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » EKONOMI » EJIF 2025 Dorong Investasi Inklusif dan Berkelanjutan di Jawa Timur

EJIF 2025 Dorong Investasi Inklusif dan Berkelanjutan di Jawa Timur

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

DIAGRAMKOTA.COM – Untuk menjaga pertumbuhan ekonomi Jawa Timur tetap solid dan berkelanjutan, sinergi berbagai pihak dalam memperkuat daya tarik dan promosi investasi terus digencarkan. Salah satu wujud nyata upaya tersebut terlihat dalam East Java Investment Forum (EJIF) 2025 yang digelar pada 21–22 Oktober 2025 di Surabaya.

Kegiatan tahunan ini diselenggarakan oleh Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPwBI) Provinsi Jawa Timur bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur, sebagai cerminan sinergi kokoh antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, dan Bank Indonesia dalam mendukung investasi dan pertumbuhan ekonomi daerah.

Dengan mengusung tema “Boosting Investment for Inclusive and Sustainable Growth to Support East Java as Gerbang Baru Nusantara”, forum ini dihadiri lebih dari 150 investor dalam dan luar negeri, termasuk dari Australia, Belanda, Britania Raya, India, Jepang, Jerman, Korea Selatan, Singapura, Tiongkok, Oman, dan Tunisia.

Komitmen Bersama Perkuat Iklim Investasi

Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Timur, Ibrahim, dalam sambutannya menegaskan bahwa EJIF bukan sekadar seremoni, tetapi merupakan bentuk nyata komitmen bersama untuk memperkuat kerja sama dan mendorong perekonomian melalui investasi.

“Kegiatan EJIF ini menjadi bukti nyata bahwa kolaborasi lintas pihak adalah kunci dalam menjaga momentum ekonomi Jawa Timur,” ujar Ibrahim.

Sementara itu, Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Elestianto Dardak, yang hadir langsung dalam pembukaan acara menyampaikan bahwa Pemerintah Provinsi Jawa Timur bersama 38 kabupaten/kota berkomitmen mendukung investasi dan menciptakan iklim usaha yang kondusif.

“Peraturan daerah kami siapkan untuk memastikan kemudahan berusaha. Gubernur Jawa Timur bersama Kapolda dan seluruh bupati/walikota juga berkomitmen dalam gerakan anti-premanisme, agar iklim investasi tetap aman dan nyaman,” tegas Emil.

Nilai Investasi Capai Rp76 Triliun

Selama dua hari penyelenggaraan, EJIF 2025 menampilkan 20 proyek Investment Project Ready to Offer (IPRO), 7 kawasan industri dan kawasan ekonomi khusus (KEK), serta berbagai proyek potensial lainnya dengan total nilai investasi mencapai Rp76 triliun.

Dalam kegiatan tersebut juga dilakukan penandatanganan empat komitmen investasi di sektor industri pengolahan dan agribisnis, sebagai langkah konkret memperkuat sektor riil di Jawa Timur

Forum Strategis dan Pertemuan Bisnis

EJIF 2025 turut menghadirkan diskusi panel yang menghadirkan narasumber dari Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Kementerian Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, serta Kementerian Investasi/BKPM. Beberapa investor asing juga memberikan testimoni positif mengenai pengalaman mereka berinvestasi di Jawa Timur

Selain itu, forum ini juga memfasilitasi kegiatan many-to-many meeting, project visit, dan one-on-one meeting antara investor dan pemilik proyek. Melalui pertemuan tersebut, para investor mendapat kesempatan menggali lebih dalam informasi terkait proyek-proyek potensial yang diminati.

Dengan dukungan penuh dari berbagai pihak, EJIF 2025 diharapkan dapat memperkuat posisi Jawa Timur sebagai gerbang baru investasi nasional, serta mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif, berkelanjutan, dan kompetitif. (dk/nw)

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • Alaves vs Real Oviedo di La Liga

    Prediksi Laga Alaves vs Real Oviedo di La Liga

    • calendar_month Minggu, 4 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 76
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Laga Alaves vs Real Oviedo akan menjadi pertandingan yang sangat menarik dalam lanjutan kompetisi La Liga. Pertemuan ini akan berlangsung di Stadion Mendizorroza, tempat Alaves sebagai tuan rumah akan menghadapi tim tamu yang sedang dalam kondisi yang tidak stabil. Dalam konteks peringkat klasemen, Alaves berada di posisi ke-14 sementara Real Oviedo berada di urutan […]

  • Gempa Bumi , Yogyakarta

    Gempa Bumi Ringan Mengguncang Wilayah Gunungkidul, DIY

    • calendar_month Minggu, 25 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 25
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sebuah gempa bumi berkekuatan magnitudo 3,0 mengguncang Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, pada hari Kamis, 22 Januari 2026, pukul 13:05 WIB. Peristiwa ini terjadi di lokasi yang berada pada kedalaman 11 kilometer, sehingga termasuk dalam kategori gempa dangkal. Berdasarkan data dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), episenter gempa berada pada koordinat 9,12 […]

  • Kpu Jatim KPU Jawa Timur, PERS, Demokrasi

    KPU Jawa Timur Mengapresiasi Peran Pers dalam Proses Demokrasi

    • calendar_month Sabtu, 17 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 27
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur terus memperkuat hubungan dengan mitra kerjanya, termasuk kalangan media. Salah satu contohnya adalah kunjungan Plh. Ketua KPU Jawa Timur, Miftahur Rozaq, ke kantor Jawa Pos Radar Madura (JPRM). Pertemuan ini menjadi bukti bahwa KPU menjunjung tinggi sinergisitas dengan media sebagai bagian dari proses demokrasi yang transparan dan akuntabel. […]

  • Polres Pelabuhan Tanjungperak Cek Kesehatan Gratis Pengemudi Angkutan Umum dan Ojol

    Polres Pelabuhan Tanjungperak Cek Kesehatan Gratis Pengemudi Angkutan Umum dan Ojol

    • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 71
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Menjelang perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru), Satresnarkoba Polres Pelabuhan Tanjungperak Polda Jatim memastikan keamanan dan keselamatan transportasi publik. Pada Jumat (12/12/2025), aparat kepolisian berkolaborasi dengan BNNK Surabaya menggelar kegiatan Bakti Kesehatan dan Tes Urine bagi para pengemudi angkutan umum, angkutan antar pulau, serta ojek online (Ojol) yang melintas di kawasan […]

  • Polisi Amankan Dukun Cabul Tipu Korban Dengan Dalih Dihamili Genderuwo

    Polisi Amankan Dukun Cabul Tipu Korban Dengan Dalih Dihamili Genderuwo

    • calendar_month Kamis, 10 Jul 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 133
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Polres Magetan Polda Jatim melalui Satreskrim berhasil mengungkap dan mengamankan seorang pria pelaku tindak pencabulan terhadap anak di bawah umur dengan modus yang tidak lazim. Pelaku berinisial A (40), warga Kecamatan Ngariboyo, Magetan, menggunakan tipu daya mistis dengan mengatakan bahwa korban telah dihamili oleh makhluk gaib genderuwo. Modus itu demi melancarkan aksinya untuk […]

  • Pemkab Sidoarjo Fasilitasi Kemudahan Perijinan dan Dagulir 2025 Bagi UMKM

    Pemkab Sidoarjo Fasilitasi Kemudahan Perijinan dan Dagulir 2025 Bagi UMKM

    • calendar_month Selasa, 10 Sep 2024
    • account_circle Adis
    • visibility 300
    • 0Komentar

    Diagramkota.com – Bantuan Permodalam UMKM akan diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Sidoarjo kepada pelaku UMKM pada tahun 2025 mendatang. Hal tersebut disampaikan oleh Plt. Ketua TP PKK Kab Sidoarjo, Sriatun Subandi saat membuka acara pelatihan UMKM bersama KPP Pratama Sidoarjo Utara dan IWAPI (Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia) di Gedung Klinik UKM Dinas Koperasi Jatim pada Selasa […]

expand_less