Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Jelang Idul Adha, Bhabinkamtibmas Prambon Cek Kesehatan Hewan Kurban Sapi

Jelang Idul Adha, Bhabinkamtibmas Prambon Cek Kesehatan Hewan Kurban Sapi

  • account_circle Adis
  • calendar_month Sen, 5 Mei 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Menjelang Hari Raya Idul Adha, Bhabinkamtibmas Desa Wirobiting Polsek Prambon Polresta Sidoarjo, Aiptu Iswandi, melakukan pengecekan kesehatan hewan ternak milik warga, khususnya sapi, pada Senin (5/5/2025). Kegiatan ini dilakukan di Desa Wirobiting, Kecamatan Prambon, Kabupaten Sidoarjo, sebagai bentuk kepedulian dan pengawasan terhadap kelayakan hewan kurban yang akan dipasarkan.

Dalam kegiatan ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim tersebut, Aiptu Iswandi juga memberikan imbauan kepada para peternak agar senantiasa menjaga kesehatan dan kebersihan kandang. Ia menekankan pentingnya kontrol kesehatan secara rutin guna memastikan hewan ternak dalam kondisi prima menjelang masa penjualan kurban.

“Dengan menjaga kesehatan dan kebersihan kandang, sapi-sapi ini akan lebih layak dijual sebagai hewan kurban dan tentunya memiliki nilai jual yang lebih tinggi,” ujar Aiptu Iswandi di hadapan para peternak.

Langkah ini diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang hendak membeli hewan kurban, sekaligus menjamin bahwa hewan yang dipasarkan berada dalam kondisi sehat dan layak konsumsi.

Selain itu, kegiatan Polri Cinta Petani ini juga merupakan upaya mendukung program Asta Cita Republik Indonesia dalam meningkatkan ketahanan dan swasembada pangan melalui perawatan hewan ternak yang lebih intensif.(Dk/di)

  • Penulis: Adis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Deklarasi Dukungan Relawan Resik-resik Jawa Timur untuk Risma-Gus Han di Surabaya

    Deklarasi Dukungan Relawan Resik-resik Jawa Timur untuk Risma-Gus Han di Surabaya

    • calendar_month Sel, 17 Sep 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 110
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Relawan Resik resik jawa timur menggelar deklarasi dukungan untuk pasangan calon gubernur dan wakil gubernur, Tri Rismaharini (Bu Risma) dan Gus Han, dalam sebuah acara yang berlangsung meriah di Resto Joss Gandos, Jalan Jemur Sari, Surabaya. Acara ini dihadiri langsung oleh Bu Risma beserta ratusan relawan yang siap berjuang bersama untuk mewujudkan visi […]

  • Cegah Konflik Antar Nelayan Satpolairud Polres Gresik Bongkar Dua Rumpon di Perairan Utara

    Cegah Konflik Antar Nelayan Satpolairud Polres Gresik Bongkar Dua Rumpon di Perairan Utara

    • calendar_month Sel, 28 Okt 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 52
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Langkah tegas diambil Satuan Polisi Air dan Udara (Satpolairud) Polres Gresik Polda Jatim bersama Dinas Perikanan Kabupaten Gresik untuk mencegah terjadinya konflik antarnelayan di wilayah perairan utara. Pada Rabu (22/10/2025) pagi, tim gabungan melaksanakan pengamanan dan pendampingan pembongkaran dua unit rumpon di perairan Kali Pandian, Desa Randuboto, Kecamatan Sidayu, yang diduga melanggar batas […]

  • Prakiraan Cuaca Jawa Timur 24 Oktober 2025: Hujan Mengguyur Sebagian Wilayah

    Prakiraan Cuaca Jawa Timur 24 Oktober 2025: Hujan Mengguyur Sebagian Wilayah

    • calendar_month Jum, 24 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 80
    • 0Komentar

    SURABAYA – Hujan yang terjadi di sejumlah kota dan kabupaten di Jawa Timur menjadi fokus utama dalam prakiraan cuaca hari ini. Berdasarkan data dari lembaga meteorologi, mayoritas wilayah akan mengalami curah hujan yang bervariasi. Wilayah yang Diperkirakan Diguyur Hujan Ringan Beberapa daerah di Jawa Timur diberi peringatan untuk waspada terhadap hujan ringan. Daftar berikut menunjukkan kota […]

  • Cara Hemat Liburan Ke Luar Negeri Dengan Budget Minim

    Cara Hemat Liburan Ke Luar Negeri Dengan Budget Minim

    • calendar_month Sel, 28 Jan 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 120
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Cara hemat liburan ke luar negeri dengan budget minimNamun, bukan berarti impian tersebut tak mungkin terwujud. Dengan perencanaan yang matang dan sedikit kreativitas, liburan luar negeri dengan budget minim tetap bisa dinikmati. Artikel ini akan memberikan panduan praktis agar Anda bisa menjelajahi dunia tanpa harus menguras tabungan. 1. Pilih Destinasi yang Tepat: Faktor […]

  • Ketum AMI Desak PLN Gresik Laporkan Dugaan Pencurian Listrik oleh Kontraktor Jembatan

    Ketum AMI Desak PLN Gresik Laporkan Dugaan Pencurian Listrik oleh Kontraktor Jembatan

    • calendar_month Kam, 27 Jun 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 136
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Ketua Umum Aliansi Madura Indonesia (AMI), Baihaki Akbar, mengungkapkan adanya dugaan pencurian listrik milik PLN Gresik yang diduga dilakukan oleh kontraktor pembangunan jembatan di wilayah Duduk Sampeyan, Gresik. Menurut Baihaki, tindakan tersebut sangat merugikan PLN Gresik. Oleh karena itu, AMI dengan tegas meminta PLN Gresik segera melaporkan kontraktor pembangunan jembatan tersebut ke Polres […]

  • 6 Hal yang Membuat Pria Sosial Cerdas Dihormati di Ruangan

    6 Hal yang Membuat Pria Sosial Cerdas Dihormati di Ruangan

    • calendar_month Sab, 20 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 100
    • 0Komentar

    Pria Cerdas Sosial: Kunci Kesuksesan di Era Modern DIAGRAMKOTA.COM – Di era modern, kecerdasan sosial sering kali menjadi faktor utama yang menentukan kesuksesan seseorang. Bukan hanya penampilan fisik atau latar belakang akademis yang memengaruhi kesan pertama, tetapi kemampuan untuk memahami dan berinteraksi dengan orang lain secara efektif. Pria yang cerdas sosial memiliki keunikan tersendiri dalam cara […]

expand_less