Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » Kakorlantas Polri Prediksi Puncak Arus Balik 5-7 April, Siapkan Langkah Strategis untuk Kelancaran Lalu Lintas

Kakorlantas Polri Prediksi Puncak Arus Balik 5-7 April, Siapkan Langkah Strategis untuk Kelancaran Lalu Lintas

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Kam, 3 Apr 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Kakorlantas Polri Irjen Pol Agus Suryanugroho memprediksi puncak arus balik Lebaran akan terjadi pada 5, 6, dan 7 April 2025 mendatang.

Untuk memastikan kelancaran perjalanan, Polri telah menyiapkan sejumlah langkah strategis, termasuk pengaturan jalur dan penerapan sistem contraflow serta one way.

Menurut Irjen Pol Agus, arus balik tahun ini sudah berjalan lancar, meskipun ada perbedaan psikologis antara arus mudik dan arus balik.

“Untuk arus balik, para pemudik biasanya sudah dalam kondisi lelah, sehingga kami perlu menyiapkan skema yang lebih hati-hati dan fleksibel,” ujarnya.

Pihak kepolisian telah mempersiapkan berbagai opsi untuk mengatur lalu lintas. Pada tanggal 2 April, sistem contraflow sudah diterapkan mulai KM 70 hingga KM 55. Pada tanggal 3 April, apabila volume kendaraan meningkat, skema one way lokal akan diterapkan dari KM 188 hingga KM 70, dan bahkan dapat diperpanjang hingga KM 246 Pejagan jika diperlukan.

“Jika terjadi lonjakan arus balik pada 5 dan 6 April, kami akan memberlakukan one way nasional, dengan titik awal di KM 414 Kalikangkung, untuk memudahkan pemudik yang kembali ke kota,” tambah Kakorlantas.

Polri akan terus memantau perkembangan arus lalu lintas, melakukan evaluasi secara berkala, dan mengatur langkah-langkah lebih lanjut untuk menghindari kemacetan yang dapat mengganggu kenyamanan pemudik selama arus balik Lebaran.(dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mengapa Masyarakat Berpendidikan Tinggi Juga Rentan Terhadap Penipuan Keuangan Ilegal

    Mengapa Masyarakat Berpendidikan Tinggi Juga Rentan Terhadap Penipuan Keuangan Ilegal

    • calendar_month Sel, 11 Jun 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 158
    • 0Komentar

    Diagram Kota Surabaya – Friderica Widyasari Dewi, Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan Pelindungan Konsumen OJK, baru-baru ini menyampaikan bahwa tidak jarang masyarakat berpendidikan tinggi menjadi korban penipuan yang terkait dengan aktivitas keuangan ilegal. Menurut survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan (SNLIK) yang dilakukan oleh OJK pada tahun 2022, ada korelasi […]

  • Innalillahi, Aktor Gery Iskak Meninggal Dunia Usai Kecelakaan Naik RX-King

    Innalillahi, Aktor Gery Iskak Meninggal Dunia Usai Kecelakaan Naik RX-King

    • calendar_month Sab, 29 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 118
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Aktor dan pelawak Gery Iskak dilaporkan meninggal dunia akibat kecelakaan sepeda motor. Data tersebut pertama kali muncul setelah komedian Ade Jigo membagikan video di mana Gery tergeletak di jalan akibat kecelakaan sepeda motor. Ade Jigo menceritakan momen awal ia mengetahui kejadian tersebut, yang ia peroleh dari teman-temannya di grup Whatsapp. Kira-kira pukul 12.30 malam, […]

  • Komitmen Bupati Gresik Fokus Pelayanan Dasar dalam Anggaran 2026

    Komitmen Bupati Gresik Fokus Pelayanan Dasar dalam Anggaran 2026

    • calendar_month Sen, 8 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 55
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani menunjukkan komitmen kuat terhadap pelayanan dasar sebagai bentuk penggunaan anggaran daerah yang berpihak pada kesejahteraan masyarakat. Hal ini dilakukan mengingat adanya pemotongan transfer ke daerah (TKD) tahun anggaran 2026, yang memengaruhi alokasi dana untuk pembangunan dan pelayanan masyarakat. Prioritas Utama Perbaikan Infrastruktur Salah satu prioritas utama Bupati Gresik adalah […]

  • Hyun Bin Perankan Karakter Ambisius di Made in Korea, Pertaruhkan Negara demi Kekuasaan

    Hyun Bin Perankan Karakter Ambisius di Made in Korea, Pertaruhkan Negara demi Kekuasaan

    • calendar_month Sel, 25 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 77
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Disney Plus menghadirkan serial original berjudul Made in Korea, dengan pemeran utama Hyun Bin sebagai Baek Ki Tae, seorang tokoh ambisius yang haus kekayaan dan kekuasaan di era 1970-an. Baek Ki Tae menjabat sebagai kepala bagian di Badan Intelijen Nasional (NIS), sekaligus menjalankan bisnis misterius dari balik layar. Karakter Ki Tae digambarkan memiliki aura […]

  • Polda Jatim Gagalkan Penyelundupan 21 Kg Sabu Jaringan Internasional Asal Timur Tengah

    Polda Jatim Gagalkan Penyelundupan 21 Kg Sabu Jaringan Internasional Asal Timur Tengah

    • calendar_month Rab, 30 Apr 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 166
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Surabaya Kepolisian Daerah Jawa Timur (Polda Jatim) kembali mencetak prestasi besar dalam pemberantasan narkoba dengan membongkar jaringan peredaran sabu internasional yang diduga berasal dari kawasan Timur Tengah. Dua orang pelaku berhasil diamankan dalam operasi ini, masing-masing berinisial REP (38), warga Kota Batu, dan W (35), warga Surabaya. Penangkapan dilakukan setelah Direktorat Reserse Narkoba […]

  • Kepala Diskominfo Sidoarjo, Dra. Noer Rochmawati, M.Si, saat membuka acara sosialisasi di Kantor setda lt.3 ruang delta graha

    Diskominfo Sidoarjo Sosialisasikan Pengadaan Barang Jasa dan Luncurkan Aplikasi Pendataan Media 2025

    • calendar_month Rab, 11 Jun 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 194
    • 0Komentar

    DIAGARAMKOTA.COM — Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Sidoarjo menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ) khusus untuk media, sekaligus meluncurkan aplikasi Pendataan Media untuk tahun anggaran 2025. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Delta Graha, lantai 3 Sekretariat Daerah Kabupaten Sidoarjo pada Rabu pagi (11/6/2025). Acara ini diikuti oleh perwakilan dari berbagai media cetak, […]

expand_less