Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » HUT ke-75 Penerangan TNI AD, Penrem

HUT ke-75 Penerangan TNI AD, Penrem

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Jumat, 23 Jan 2026
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

DIAGRAMKOTA.COM – Para personel Penrem 081/DSJ menggelar syukuran dalam rangka memperingati HUT ke-75 Penerangan TNI AD di kantor mereka yang berlokasi di Jl. Pahlawan No. 50, Kota Madiun, Jumat (23/1/2026). Acara ini turut dihadiri perwakilan wartawan di Kota Madiun.

Kapenrem 081/DSJ Mayor Inf Ismail berharap peringatan HUT Penerangan TNI AD tahun ini dapat menjadi momentum satuannya untuk semakin berkembang dan lebih baik lagi ke depannya.

“Meski acara ini digelar secara sederhana, kami berharap dapat menjadi momentum bagi Penrem 081/DSJ untuk semakin profesional dan mampu memberikan yang terbaik dalam menjalankan tugas-tugasnya,” kata Pamen TNI AD tersebut.

Kepada personelnya ia juga berharap untuk terus berkreasi dan berinovasi dalam meningkatkan kemampuan dan keterampilan di bidang penerangan, khususnya dalam menghadapi perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang semakin pesat.

Tak kalah penting, ia pun mengaku siap untuk meningkatkan sinergi dengan berbagai insan media. Menurutnya, kerja sama yang baik dengan media massa merupakan salah satu kunci untuk mengoptimalkan peran dan fungsi penerangan dalam mendukung tugas pokok TNI AD.

“Dalam pelaksanaan tugas, tentu kami tidak bisa bekerja sendiri. Kami membutuhkan kerja sama yang erat dengan rekan-rekan media. Sinergi inilah yang harus terus ditingkatkan agar mampu menjawab tantangan dan dinamika tugas yang semakin kompleks,” jelasnya.

Ismail menambahkan, selain syukuran, Penrem 081/DSJ juga telah menggelar kegiatan donor darah dan anjangsana dalam rangka memperingati HUT ke-75 Penerangan TNI AD.(dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wahana Visi Indonesia Gelar Sosialisasi Gizi dan Perlindungan Anak di Surabaya

    Wahana Visi Indonesia Gelar Sosialisasi Gizi dan Perlindungan Anak di Surabaya

    • calendar_month Senin, 28 Apr 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 205
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Komitmen Wahana Visi Indonesia dalam mendukung kesehatan dan perlindungan anak kembali diwujudkan melalui kegiatan bertajuk Sosialisasi Gizi dan OCSEA untuk Anak Surabaya yang digelar di Ballroom Mall BG Junction pada Sabtu (26/04/2025). Kegiatan ini menghadirkan anak-anak dari lima kelurahan di Surabaya, yakni Simolawang, Tambakrejo, Sidodadi, Bulak Banteng, dan Tanah Kali Kedinding. Dengan metode […]

  • Jefri Nichol ,Jule

    Kedekatan Jefri Nichol dan Jule: Isu Cinta atau Sekadar Spekulasi?

    • calendar_month Rabu, 7 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 61
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kabar mengenai kedekatan antara aktor Jefri Nichol dan selebgram Jule kembali mencuri perhatian publik. Dugaan ini muncul setelah keduanya terlihat saling mengikuti akun media sosial masing-masing, serta adanya isu bahwa mereka bertemu di Bali. Meski belum ada konfirmasi resmi dari pihak terkait, spekulasi ini langsung memicu reaksi dari warganet. Bukan Pertama Kalinya Jule Diliputi […]

  • Kpu Jatim KPU Jawa Timur, PERS, Demokrasi

    KPU Jatim Mitigasi Distribusi Logistik Pilgub 2024

    • calendar_month Jumat, 4 Okt 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 154
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – KPU Jatim terus melakukan mitigasi untuk proses kelancaran distribusi logistik Pilgub Jatim 2024 tahap kedua. Beberapa yang menjadi atensi misalnya daerah yang sulit akses hingga soal pengaruh cuaca pada saat distribusi berlangsung. Hal ini disampaikan Ketua KPU Jatim Aang Kunaifi dikonfirmasi, Kamis (3/10/2024). Mitigasi itu misalnya menyangkut proses distribusi surat suara nantinya. “Kita […]

  • Pembinaan Usia Muda Persebaya Surabaya Menuai Apresiasi Nasional Dipanggil Timnas U20, Harapan Baru Dari GBT

    Pembinaan Usia Muda Persebaya Surabaya Menuai Apresiasi Nasional Dipanggil Timnas U20, Harapan Baru Dari GBT

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 88
    • 0Komentar

    DIAGARMKOTA.COM – Pembinaan usia muda di klub sepak bola Persebaya Surabaya kini mendapatkan perhatian yang besar dari tingkat nasional. Lima pemain muda dari klub asal Jawa Timur resmi dipanggil untuk mengikuti seleksi Talent ID Camp Tim Nasional Sepakbola U20 Putra Indonesia. Pemanggilan ini menjadi bukti bahwa program pembinaan yang dilakukan oleh klub telah berhasil menciptakan talenta-talenta […]

  • Carlos Alcaraz ,Tommy Paul

    Carlos Alcaraz dan Tommy Paul Bertemu di Pagi, Perubahan Jadwal yang Menghebohkan

    • calendar_month Minggu, 25 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 16
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pertandingan antara Carlos Alcaraz dan Tommy Paul dalam babak delapan besar Open Australia 2026 menjadi sorotan utama karena jadwal yang tidak biasa. Sebagai pemain nomor satu dunia, Alcaraz biasanya lebih nyaman bermain di malam hari. Namun, kali ini pertandingannya digelar pada siang hari, membuat para penggemarnya harus menyesuaikan waktu. Alcaraz, yang baru saja […]

  • Berapa Lama PPPK Paruh Waktu? Ini Jadwal dan Aturannya

    Berapa Lama PPPK Paruh Waktu? Ini Jadwal dan Aturannya

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 166
    • 0Komentar

    Skema PPPK Paruh Waktu: Solusi untuk Tenaga Honorer yang Tidak Lolos Seleksi DIAGARAMKOTA.COM – Bagi para tenaga honorer yang belum berhasil lolos dalam seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) atau Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) penuh, skema PPPK Paruh Waktu menjadi alternatif menarik. Skema ini memberikan peluang bagi mereka untuk tetap berkontribusi dalam pelayanan publik […]

expand_less