Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Khawatir Keselamatan Warga, Danrem Tinjau Jembatan Gantung di Tulungagung

Khawatir Keselamatan Warga, Danrem Tinjau Jembatan Gantung di Tulungagung

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

DIAGRAMKOTA.COM – Danrem 081/DSJ Kolonel Arm Untoro Hariyanto meninjau jembatan gantung di Tulungagung yang menghubungkan Desa Kendalbulur, Kecamatan Boyolangu dengan Desa Gempolan, Kecamatan Pakel, Selasa (9/12/2025). Jembatan yang menjadi urat nadi kehidupan warga di sana itu juga menjadi salah satu akses menuju Kabupaten Trenggalek.

Menurut Untoro, kehadirannya di lokasi bertujuan untuk memastikan keselamatan warga yang setiap hari bergantung pada jembatan tersebut, mengingat tingkat kerawanan yang mulai terlihat.

“Awalnya kami melakukan pendataan jembatan gantung maupun jembatan rusak di wilayah kami. Dari laporan bawah, diketahui bahwa jembatan ini sudah berusia sangat lama, karena dibangun pada 1987 dan belum pernah mendapatkan perbaikan,” kata Pamen TNI AD itu di lokasi.

“Setelah mengetahui kondisi tersebut, saya merasa perlu melihat langsung keadaan di lapangan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Dengan usia yang sudah puluhan tahun, kami khawatir jembatan ini semakin rentan dan mungkin sudah tidak layak digunakan,” lanjutnya.

Dijelaskannya, pendataan yang dilakukan merupakan tindak lanjut dari instruksi Presiden Prabowo untuk mendata jembatan gantung dan jembatan yang kondisinya rusak, maupun daerah yang terisolasi karena tidak adanya akses jembatan yang mendukung aktivitas warga.

Ia menegaskan bahwa langkah tersebut adalah wujud kepedulian pemerintah terhadap kesulitan masyarakat.

“Pemerintah dalam hal ini bapak presiden tidak menghendaki lagi adanya rakyat yang kesulitan ketika harus beraktivitas sehari-hari,” tegasnya.

“Bapak presiden juga tidak ingin lagi ada anak-anak sekolah yang harus bertaruh nyawa setiap hari hanya untuk menuju sekolahnya,” tambahnya.

Peninjauan ini menghadirkan harapan baru bagi warga dua desa tersebut. Banyak dari mereka menggantungkan masa depan pada jembatan itu.

Bagi mereka, jembatan gantung itu bukan sekadar fasilitas umum, tetapi juga penghubung mimpi dan masa depan mereka.(Dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polresta Banyuwangi Intensifkan Patroli Pesisir, Dukung Pencarian Korban KMP Tunu Pratama Jaya

    Polresta Banyuwangi Intensifkan Patroli Pesisir, Dukung Pencarian Korban KMP Tunu Pratama Jaya

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 157
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Polresta Banyuwangi Polda Jatim bersama jajaran Polsek dan stakeholder terkait, memperkuat patroli dan penyisiran di sepanjang pesisir pantai di wilayah Banyuwangi Selatan. Kegiatan ini dilakukan untuk mendukung upaya pencarian korban yang belum ditemukan pasca tenggelamnya KMP Tunu Pratama Jaya di perairan Selat Bali. Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Rama Samtama Putra, S.I.K., M.Si., M.H., […]

  • Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Gelar Bakti Sosial Sambut Ramadan Bersama Mahasiswa dan OKP di Surabaya

    Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Gelar Bakti Sosial Sambut Ramadan Bersama Mahasiswa dan OKP di Surabaya

    • calendar_month Kamis, 27 Feb 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 240
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1446 H, Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya menggelar kegiatan bakti sosial (baksos) Polri Presisi. Kegiatan ini melibatkan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi, aliansi BEM, dan Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) di wilayah Surabaya. Acara baksos yang berlangsung pada Kamis (27/2/2025) ini dihadiri oleh Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP […]

  • Jadwal Pelayaran Kapal Pelni, Rute Manokwari ke Surabaya Jadwal Pelayaran Kapal Pelni KM Leuser

    Jadwal Pelayaran Kapal Pelni Rute Manokwari ke Surabaya Tahun 2026

    • calendar_month Selasa, 20 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 33
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pengguna jasa transportasi laut di wilayah Papua khususnya yang ingin melakukan perjalanan dari Manokwari menuju Surabaya dapat memanfaatkan layanan kapal milik Perusahaan Angkutan Nasional (Pelni). Di bulan Januari 2026, terdapat beberapa pilihan kapal yang tersedia dengan berbagai variasi waktu keberangkatan dan harga tiket. Berikut ini informasi lengkap mengenai jadwal pelayaran kapal Pelni rute tersebut. […]

  • Generasi Tertib Lalu Lintas: Duta Lalu Lintas 2025 Resmi Dilantik Satlantas Gresik

    Generasi Tertib Lalu Lintas: Duta Lalu Lintas 2025 Resmi Dilantik Satlantas Gresik

    • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 143
    • 0Komentar

      Pemilihan Duta Lalu Lintas Polres Gresik 2025 DIAGRAMKOTA.COM – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Gresik resmi mengumumkan pemenang ajang pemilihan Duta Lalu Lintas Polres Gresik 2025. Muhammad Zikky Karamy dan Yohara Kayzabrina Pinky terpilih sebagai duta lalu lintas yang akan mewakili Kabupaten Gresik dalam ajang Duta Lalu Lintas Mahameru Polda Jatim 2025. Keduanya berhasil menyingkirkan […]

  • Cara Mudah Mengkilapkan Lantai Kamar Mandi Seperti Baru, Tanpa Repot!

    Cara Mudah Mengkilapkan Lantai Kamar Mandi Seperti Baru, Tanpa Repot!

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 176
    • 0Komentar

    Tips Sederhana Membersihkan Lantai Kamar Mandi yang Kusam DIAGRAMKOTA.COM – Lantai kamar mandi yang tampak kusam dan penuh lumut sering kali membuat siapa pun malas untuk membersihkannya. Namun, dengan beberapa langkah sederhana dan bahan alami, lantai kamar mandi bisa kembali bersih dan mengkilap seperti baru. Bahan yang Dibutuhkan Bahan-bahan yang diperlukan sangat mudah ditemukan di rumah. […]

  • PLN Nusantara Power UP Sebalang Wujudkan Akses Air Bersih melalui Program CSR Sumur Bor Umum di Dusun Sebalang 1

    PLN Nusantara Power UP Sebalang Wujudkan Akses Air Bersih melalui Program CSR Sumur Bor Umum di Dusun Sebalang 1

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 142
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Sebagai bentuk kepedulian terhadap kebutuhan dasar masyarakat dan upaya mewujudkan pembangunan berkelanjutan, PT PLN Nusantara Power Unit Pembangkitan (UP) Sebalang kembali merealisasikan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL/CSR) dengan memberikan bantuan pembangunan sumur bor umum bagi warga Dusun Sebalang 1, Desa Tarahan, Kecamatan Katibung, Kabupaten Lampung Selatan. Program ini hadir sebagai respons […]

expand_less