Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HUKRIM » Polrestabes Surabaya Luncurkan Patroli Houfbereau Bersinar Tegaskan Pelayanan 24 Jam

Polrestabes Surabaya Luncurkan Patroli Houfbereau Bersinar Tegaskan Pelayanan 24 Jam

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Rab, 12 Nov 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM — Upaya memperkuat pelayanan publik dan meningkatkan rasa aman warga Kota Surabaya, Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Luthfi Sulistiawan memimpin apel pasukan mentari pagi pelayanan masyarakat dan Houfbereau bersinar yang diikuti seluruh Polsek jajaran Polrestabes Surabaya, Rabu (12/11/2025).

Apel tersebut menjadi simbol komitmen Polrestabes Surabaya Polda Jatim dalam menghadirkan pelayanan prima yang humanis dan responsif di setiap waktu, baik siang maupun malam hari.

Dalam arahannya, Kombes Pol Luthfi menegaskan pentingnya kehadiran polisi di tengah masyarakat.

Ia mengimbau seluruh personel untuk bekerja dengan ketulusan dan empati, serta selalu sigap melayani warga di berbagai situasi.

“Kami ingin masyarakat Surabaya merasakan kehadiran Polisi di setiap titik rawan. Polisi bukan hanya sekadar penjaga keamanan, tetapi juga pelayan masyarakat yang siap membantu kapan pun dibutuhkan,” ujar Kombes Pol Luthfi dengan tegas.

Ia menambahkan, Polrestabes Surabaya Polda Jatim siap memberikan pelayanan 24 jam penuh sebagai wujud dedikasi terhadap keamanan dan kenyamanan kota.

“Saya yakin seluruh anggota kami akan senantiasa memberikan pelayanan terbaik bagi warga Surabaya, tanpa mengenal waktu,” lanjutnya.

Seiring terbitnya mentari pagi, personel Polrestabes Surabaya Polda Jatim sudah bersiaga di berbagai ruas jalan untuk mengatur lalu lintas dan memastikan kelancaran aktivitas masyarakat.

Kehadiran mereka di lapangan bukan hanya soal tugas, tetapi juga bentuk nyata pengabdian dalam menjaga ketertiban dan keselamatan pengguna jalan.

Sementara pada malam hari, Polrestabes Surabaya Polda Jatim menjalankan program Houfbereau bersinar, sebuah inisiatif patroli keliling dengan lampu biru menyala di titik-titik rawan kejahatan.

Program ini diharapkan mampu mencegah tindak kriminalitas seperti penjambretan, perampasan, dan gangguan keamanan lainnya.

“Kami ingin warga Surabaya tidur dengan tenang. Houfbereau bersinar bukan sekadar simbol patroli, tapi tanda bahwa polisi hadir dan siap menjaga mereka setiap malam,” tegas Kombes Luthfi.

Setelah apel patroli Kapolrestabes Surabaya bersama pejabat Polrestabes Surabaya Polda Jatim memantau langsung pelaksanaannya di lapangan dengan menggunakan sepeda motor.

Ini sebagai bentuk komitmen beliau bhw polisi selalu hadir bersama masyarakat.

Langkah strategis ini menjadi bukti nyata bahwa Polrestabes Surabaya Polda Jatim tidak hanya berfokus pada penegakan hukum, tetapi juga mengedepankan aspek pelayanan dan kepercayaan publik.

Dengan sinergi antara Polrestabes dan jajaran Polsek, keamanan kota Pahlawan diharapkan semakin terjaga, baik di jalan raya, kawasan pemukiman, hingga pusat keramaian.

Masyarakat pun diimbau untuk ikut berperan aktif dengan memberikan informasi jika melihat potensi gangguan keamanan di lingkungan sekitar. (Dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hasil Autopsi Peluru Tembus Mata Kiri Bripka Petrus, Putri : Ada Perbedaan Keterangan Saksi Ahli dan Terdakwa

    • calendar_month Sen, 7 Jul 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 82
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Fakta mengerikan kembali terungkap dalam sidang kasus penembakan tiga polisi Polsek Negara Batin, Lampung dalam sidang lanjutan di Pengadilan Militer I-04 Palembang, pada Senin (7/7/ 2025). Kuasa hukum keluarga tiga korban penembakan, Putri Maya Rumanti, mengatakan ada perbedaan dalam keterangan saksi ahli dan terdakwa. Putri panggilan akrab Putri Maya Rumanti mengatakan berdasarkan keterangan […]

  • Kontroversi Selebriti Yang Viral Di Dunia Hiburan

    • calendar_month Sab, 1 Feb 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 91
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kontroversi selebriti yang viral di dunia hiburanEra digital semakin memperparah situasi ini, dengan penyebaran informasi yang eksponensial dan jangkauan yang tak terbatas. Sebuah kesalahan kecil, yang mungkin terlupakan di masa lalu, kini bisa menjadi viral dalam hitungan jam, menghancurkan karier dan reputasi seorang selebriti dalam sekejap mata. Salah satu contoh terkini adalah kasus […]

  • Akurasi Data Dongkrak Layanan Adminduk Inklusif di Kediri

    • calendar_month Kam, 13 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 19
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kota Kediri menyelenggarakan Rapat Koordinasi (Rakor) Layanan Penduduk Rentan dan Tidak Tetap di Aula Soekarno Hatta BKPSDM, Selasa (11/11/2025). Kepala Sekretaris Daerah Kota Kediri, Ferry Djatmiko, menekankan bahwa pelayanan administrasi kependudukan (adminduk) bukan hanya sekadar urusan administratif, tetapi juga wujud kehadiran negara bagi seluruh masyarakat tanpa terkecuali. Ia […]

  • Play Button

    Aksi “RAKYAT MENGGUGAT” Ditunda

    • calendar_month Rab, 24 Sep 2025
    • account_circle Nawi
    • visibility 124
    • 0Komentar
  • Fakta Menarik Di Balik Drama Korea Fenomenal

    • calendar_month Sen, 24 Feb 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 163
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Fakta menarik di balik drama Korea fenomenalDi balik kisah cinta yang rumit, intrik politik yang menegangkan, dan visual yang memukau, tersimpan segudang fakta menarik yang sering luput dari perhatian. Artikel ini akan mengupas beberapa fakta menarik di balik pembuatan drakor fenomenal, menyingkap proses kreatif dan kerja keras yang tak terlihat di layar kaca. […]

  • Sinergi di Bulan Ramadhan: JUDES, PWI Jatim, AWS dan SMSI Surabaya, Gelar Bagi Takjil dan Buka Puasa Bersama

    • calendar_month Jum, 21 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 107
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam semangat kebersamaan di bulan suci Ramadan, Kelompok Kerja (Pokja) Jurnalis Dewan Kota Surabaya (JUDES) menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil dan mengadakan buka puasa bersama pada Jumat (21/03/2025). Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus mempererat hubungan antarorganisasi wartawan di Surabaya. Acara yang berlangsung dengan lancar ini mendapat dukungan dari berbagai pihak, termasuk […]

expand_less
Exit mobile version