Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Kapolri Pimpin Upacara Pemuliaan Nilai-Nilai Tribrata Dalam Rangka HUT Bhayangkara ke-79

Kapolri Pimpin Upacara Pemuliaan Nilai-Nilai Tribrata Dalam Rangka HUT Bhayangkara ke-79

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Rab, 18 Jun 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo memimpin Upacara Pemuliaan Nilai-Nilai Tribrata. Upacara tersebut merupakan salah satu tradisi dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-79 Tahun 2025.

Peringatan Hari Bhayangkara ke-79 ini diselenggarakan dengan mengusung tema “Polri Untuk Masyarakat”.

Kadiv Humas Polri Irjen Pol. Sandi Nugroho menerangkan, kegiatan ini sebagai bentuk penghormatan dan penyucian kembali terhadap nilai-nilai luhur Tribrata. Nilai-nilai tersebut menjadi landasan moral, etika, dan semangat pengabdian seluruh insan Bhayangkara dalam menjalankan tugas melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat.

“Upacara ini bukan sekadar seremonial, tetapi menjadi pengingat akan jati diri Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. Semangat Tribrata harus senantiasa menjadi roh dalam setiap tindakan kepolisian,” ujar Irjen Pol. Sandi, Rabu (18/6/25).

Menurut Irjen Pol. Sandi, Upacara berlangsung dengan khidmat dan penuh makna. Dengan upacara ini, semakin meneguhkan semangat pengabdian anggota Polri terhadap nilai-nilai luhur Tribrata sebagai pedoman hidup dan etika profesi.(dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • batoro katong ponorogo

    Rencana Revitalisasi Makam Batoro Katong Butuh Dana Rp24 Miliar

    • calendar_month Sen, 25 Agu 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 103
    • 0Komentar

      DIAGRAMKOTA.COM – Pemkab Ponorogo menyediakan dana sekitar Rp24 miliar untuk memperbaiki kawasan Makam Batoro Katong. Proyek ini bertujuan meningkatkan daya tarik wisata serta menjaga warisan sejarah Bumi Reog. Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, mengungkapkan bahwa proyek pembaruan akan mengusung konsep Ponorogo Rikolo Semono, menciptakan suasana Kota Lama dengan nuansa vintage, tetapi tetap menjaga struktur arsitektur kolonial. […]

  • Eri Cahyadi

    Eri Cahyadi Terbitkan SE, Gerak Cepat Tanggapi Isu Global Mpox

    • calendar_month Kam, 5 Sep 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 77
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Eri Cahyadi, Wali Kota Surabaya menerbitkan Surat Edaran (SE) nomor 400.7.7.1/18341/436.7.2/2024 tentang Peningkatan Kewaspadaan Dini terhadap Risiko Penyebaran Penyakit Mpox. Hal ini menjadi upaya gerak cepat Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya dalam menanggapi isu global terhadap penularan virus penyakit Mpox. Sebab, virus penyakit Mpox menjadi perhatian di berbagai negara. DI mana sebelumnya terkonsentrasi di […]

  • Operasi Sikat Semeru 2024: Dua Belas Hari Polda Jatim ungkap 1.381 Kasus Kriminal

    Operasi Sikat Semeru 2024: Dua Belas Hari Polda Jatim ungkap 1.381 Kasus Kriminal

    • calendar_month Jum, 21 Jun 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 175
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kepolisian Daerah Jawa Timur (Polda Jatim) berhasil mengungkap 1.381 kasus kriminal selama pelaksanaan Operasi Sikat Semeru 2024 yang berlangsung selama 12 hari, mulai dari Senin (3/6/2024) hingga Jumat (14/6/2024). Dirkrimum Polda Jatim Kombes Pol Totok Suharyanto, didampingi Kabidhumas dan Kasatreskrim jajaran Polda Jatim, mengumumkan hasil operasi tersebut di Surabaya, Kamis (20/6/2024). Operasi ini […]

  • Libur Sekolah Di Masa Ramadhan, DPRD Surabaya Dukung SEB Dari 3 Kementerian

    Libur Sekolah Di Masa Ramadhan, DPRD Surabaya Dukung SEB Dari 3 Kementerian

    • calendar_month Jum, 24 Jan 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 118
    • 0Komentar

    DPRD Kota Surabaya mendukung adanya Surat Edaran Bersama (SEB) dari tiga kementerian terkait aktifitas sekolah di masa ramadhan.

  • Bupati Sidoarjo beserta para OPD

    Bupati Sidoarjo Luncurkan KURDA 2025: Bunga Ringan, Tanpa Biaya, UMKM Makin Diberdayakan

    • calendar_month Kam, 24 Apr 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 165
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Program 100 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo mulai menunjukkan hasil nyata. Salah satunya adalah peluncuran Kredit Usaha Daerah (KURDA) 2025 di pendopo Delta wibawa, kamis(24/03/2025).yang menyasar pelaku usaha mikro di seluruh desa dan kelurahan dengan bunga pinjaman super ringan dan syarat mudah. Bupati Sidoarjo, Subandi, menegaskan bahwa program ini merupakan bukti […]

  • KPU Akan Selenggarakan Debat Publik Kandidat Pilwali Surabaya Bertema Meningkatkan Pelayanan dan Kesejahteraan

    KPU Akan Selenggarakan Debat Publik Kandidat Pilwali Surabaya Bertema Meningkatkan Pelayanan dan Kesejahteraan

    • calendar_month Sel, 15 Okt 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 55
    • 0Komentar

    Diagramkota.com Surabaya – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surabaya akan menggelar debat publik pertama Pemilihan Walikota (Pilwali) Surabaya 2024, yang akan menghadirkan pasangan calon sekaligus petahana Eri Cahyadi-Armuji, pada Rabu 16 Oktober 2024 mendatang. Komisoner Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan Sumber Daya Manusia (SDM) KPU Kota Surabaya Subairi menjelaskan, tema debat pertama yang […]

expand_less