DIAGRAMKOTA.COM – Musyawarah Kota (Muskot) IV Sentra Komunikasi (Senkom) Mitra Polri Kota Surabaya resmi dibuka pada Minggu, 15 Desember 2024. Acara yang berlangsung di Rumah Makan Omah Sae Surabaya ini menjadi momentum penting bagi penguatan sinergi antaranggota, evaluasi kinerja, serta perumusan rencana strategis untuk lima tahun mendatang.
Upacara pembukaan dimulai pukul 08.00 WIB dengan dihadiri para pengurus Senkom dari tingkat kecamatan (PK) hingga pengurus kota Surabaya.
Membuka rangkaian acara, dalam sambutannya, Ketua Senkom Kota Surabaya, H. Chudori, S.H., menyampaikan harapan besar terhadap pelaksanaan Muskot ini.
“Muskot kali ini mengusung tema ‘Mewujudkan Senkom Mitra Polri yang Prima dan Berkarakter.’ Kata prima adalah singkatan dari Profesional, Responsif, Inovatif, Modern, dan Akuntabel. Tema ini menjadi pedoman bagi kita semua untuk terus meningkatkan kualitas dalam berorganisasi dan berkontribusi bagi masyarakat,” ujar Chudori.
Ia juga menekankan pentingnya tata krama dan akhlakul karimah selama persidangan berlangsung. “Sampaikan usul dan saran dengan cara yang santun, dan mari bersama-sama menerima setiap keputusan sebagai hasil musyawarah yang terbaik untuk kita semua,” tambahnya.
Sementara itu, Ketua Senkom provinsi Jawa Timur, Ir. H. Ma’un, M.T., dalam arahannya mengapresiasi kinerja jajaran pengurus Senkom Surabaya. “Muskot ini adalah amanat organisasi yang harus dilaksanakan setiap lima tahun sekali. Harapan saya, keputusan yang dihasilkan nanti—baik program, rekomendasi, maupun kepengurusan baru—dapat membawa Senkom Surabaya lebih baik, lebih berkarakter, serta memberikan manfaat bagi masyarakat,” tegas Ma’un.
Ma’un juga mengingatkan pentingnya menjalankan tiga fungsi utama organisasi: pelayanan, perlindungan, dan pengembangan.
Ia menjelaskan, “Sebagai pengurus organisasi, kita harus mampu memberikan pelayanan kepada anggota maupun masyarakat, melindungi anggota dari berbagai ancaman, serta mengembangkan kapasitas dan karakterisasi organisasi untuk menyiapkan generasi penerus yang lebih baik.”
Ia menutup arahannya dengan menekankan tiga kunci sukses organisasi: kemauan, kompetensi, dan integritas. “Kemauan yang kuat, peningkatan kompetensi, serta integritas adalah fondasi yang harus dimiliki pengurus dan anggota Senkom untuk menghadapi tantangan masa depan,” pungkasnya.
Muskot IV Senkom Surabaya ini direncanakan membahas program kerja, konsolidasi pengurus, dan pengukuhan rencana aksi strategis. Diharapkan, acara ini dapat memberikan dampak positif bagi internal organisasi dan berkontribusi dalam mendukung tugas Polri serta masyarakat di Surabaya. (dk/nw)