Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » DAERAH » Rangkai Jembatan Bailey, Targetkan Selesai Dalam 6 Hari

Rangkai Jembatan Bailey, Targetkan Selesai Dalam 6 Hari

  • account_circle Adis
  • calendar_month Ming, 4 Agu 2024
  • comment 0 komentar

Diagramkota.comPembangunan jembatan Bailey terus berlangsung di area bekas Jembatan Kedungpeluk yang ambruk pada Selasa (16/7/2024) silam. Mulai Sabtu (3/8/2024), rangka jembatan bailey dirakit oleh belasan pekerja.

Di sisi utara dam Kedungpeluk, terlihat belasan pekerja sedang merakit rangka jembatan. Mereka bekerja di tengah sengatan panas matahari yang terik. Beberapa kali terlihat mereka minum bergantian.

Seorang pekerja, Agus mengaku sudah mengerjakan rangka jembatan itu sejak pukul 07.00. Hingga siang, panjang rangkaian konstruksi jembatan Bailey sudah tersusun sekitar 10 meter. Posisinya membentang antara barat dan timur.

”Panjang jembatan ini 24 meter. Lebar lantai bordes sekitar 3,8 meter,” ungkap Agus. Rangkaian jembatan diturunkan dari atas truk dengan crane kecil. Setelah itu, rangka baja dirakit di atas tanah. Pekerja lain tanpa sibuk mengunci mur dan baut. Ukurannya besar-besar. Ada juga yang terlihat sedang memasang dongkrak supaya permukaan konstruksi jembatan bisa sejajar. Tidak miring.

Menurut rencana, setelah rangkaian baja untuk jembatan bailey selesai, posisinya akan digeser. Sedikit demi sedikit ditempatkan pada posisi yang pas untuk penyeberangan. Lokasinya ada di sebelah utara Dam Kedungpeluk. Kendaraan yang melewati jembatan diharapkan tidak sulit mengambil tikungan. Lebih-lebih saat berpapasan.

Warga Kedungpeluk menyaksikan para pekerja menyelesaikan tugasnya hingga sore hari. Mereka terlihat senang. Ada pula pekerja proyek yang merekam tahap demi tahap pemasangan jembatan tersebut.

Kepala Dinas PU Bina Marga dan Sumber Daya Air (BM SDA) Kabupaten Sidoarjo Dwi Eko Saptono menjelaskan, progres pembangunan instalasi jembatan sementara, yaitu jembatan Bailey di Desa Kedungpeluk, telah dimulai pada Sabtu (3/8/2024). Pemasangan ditarget selesai sekitar 6 hari.

Menurut Dwi Eko, saat ini, material jembatan Bailey sudah terkirim lebih dari 75 persen. Masing-masing terdiri atas lantai jembatan  dan gelagar (besi WF) yang sudah lengkap. Selain itu,  panel-panel telah tiba 80 persen. Adapun material pembebanan masih dalam proses pengiriman menuju lokasi.

“Untuk pekerja pelaksana jembatan sudah berada di lokasi lengkap,” katanya.

Dwi Eko menambahkan, kemampuan jembatan Bailey mencapai 20 sampai 30 ton. Lebar jembatan sekitar 4 meter dan panjang 24 meter.

“Mampu menopang gantar kendaraan yang beratnya 20 sampai 30 ton, seperti truk, kendaraan keluarga, maupun roda dua,” pungkasnya.(Dk/di)

  • Penulis: Adis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • 5 Hal yang Membuat Anggota Tim Satgas Ibu Bangga di Dynamite Kiss

    5 Hal yang Membuat Anggota Tim Satgas Ibu Bangga di Dynamite Kiss

    • calendar_month Sab, 29 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 61
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Tim Satgas Ibu di Dynamite Kiss mungkin sering diremehkan oleh departemen lain di Natural BeBe, tetapi justru di situlah letak kekuatan mereka. Para anggotanya yang terdiri dari para ibu yang sebelumnya bekerja paruh waktu, kurang pengalaman, atau bahkan tidak pernah diberi kesempatan untuk menunjukkan kemampuan mereka. Namun, ketika mereka diberi ruang oleh Gong Ji […]

  • Kader PDI Perjuangan

    Kader PDI Perjuangan Surabaya Dorong Gerakan Pagar Mangkok untuk Harmoni Kota

    • calendar_month Rab, 10 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 180
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kader PDI Perjuangan Kota Surabaya, Achmad Hidayat, mengajak masyarakat menghidupkan kembali nilai gotong royong melalui “Gerakan Pagar Mangkok.” Menurutnya, menjaga keharmonisan sosial menjadi kunci kesejahteraan warga, terlebih di tengah kondisi ekonomi yang penuh ketidakpastian. “Ada unen-unen, masih kokoh pagar mangkok ketimbang pagar tembok. Bagi yang memiliki kelebihan, berbagi dengan sesama walaupun hanya sepiring makanan […]

  • Bhabinkamtibmas Desa Kesiman Petilan Kawal Aman Upacara Melasti di Pantai Padang Galak

    Bhabinkamtibmas Desa Kesiman Petilan Kawal Aman Upacara Melasti di Pantai Padang Galak

    • calendar_month Jum, 30 Agu 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 147
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Bhabinkamtibmas Desa Kesiman Petilan, Aipda I Made Eka Wiarta, menunjukkan dedikasi tinggi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, ia bertugas mengamankan kegiatan Melasti. Melasti yang dilaksanakan oleh warga Banjar Dualang Desa Peguyangan Kaja, Denpasar Utara. Upacara suci ini bertempat di Pantai Padang Galak, Desa Kesiman Petilan, sebagai bagian dari rangkaian Karya Ngenteg Linggih di […]

  • Wakapolri Tinjau Aceh Tamiang dan Salurkan Bantuan Kemanusiaan dari Batalyon Dhira Brata Akpol 1990

    Wakapolri Tinjau Aceh Tamiang dan Salurkan Bantuan Kemanusiaan dari Batalyon Dhira Brata Akpol 1990

    • calendar_month Kam, 4 Des 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 56
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Wakapolri) Komjen Pol Dr. Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., M.M., meninjau langsung kondisi wilayah Aceh Tamiang yang terdampak banjir bandang dan longsor, Rabu (3/12/2025). Kunjungan ini dilakukan untuk memastikan kondisi masyarakat, mendata kebutuhan paling mendesak, serta mempercepat penyaluran bantuan kemanusiaan yang baru tiba di wilayah tersebut. Komjen Dedi […]

  • Visi Misi Wali Kota: APBD Rp12T Tak Cukup untuk Bangun Surabaya, Butuh Skema Pembiayaan Lain. Hutang?

    Visi Misi Wali Kota: APBD Rp12T Tak Cukup untuk Bangun Surabaya, Butuh Skema Pembiayaan Lain. Hutang?

    • calendar_month Sen, 3 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 219
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Surabaya menggelar Rapat Paripurna untuk mendengarkan visi, misi, serta program kerja Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya terpilih periode 2025-2030. Sidang ini turut dihadiri oleh Bupati Sidoarjo, Bupati Gresik, dan Bupati Bangkalan, serta unsur Forkopimda Kota Surabaya. Ketua DPRD Surabaya, Adi Sutarwijono, menyatakan bahwa sidang ini […]

  • Perbandingan Emas Voli Timnas Vietnam dan Indonesia di SEA Games 2025

    Perbandingan Emas Voli Timnas Vietnam dan Indonesia di SEA Games 2025

    • calendar_month Sab, 6 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 97
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Atlet-atlet dari negara peserta akan berlaga untuk mempertahankan kehormatan negara di kancah olahraga pada SEA Games 2025. Setiap usaha yang dilakukan oleh atlet akan mendapatkan imbalan berupa uang tunjangan dari negaranya masing-masing. Pemerintah Indonesia, melalui Presiden Prabowo Subianto, telah mengumumkan insentif yang akan diberikan kepada atlet jika berhasil meraih medali emas. Atlet Indonesia […]

expand_less