Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PEMERINTAHAN » LEGISLATIF » YouTuber Bule Bongkar Pabrik Tahu Pakai Bahan Bakar Sampah, DPRD Angkat Bicara

YouTuber Bule Bongkar Pabrik Tahu Pakai Bahan Bakar Sampah, DPRD Angkat Bicara

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Rab, 7 Mei 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Sebuah pabrik tahu di Desa Trosobo, Kecamatan Krian, Kabupaten Sidoarjo, kembali menuai sorotan publik usai video yang menampilkan proses produksi tahu dengan bahan bakar limbah plastik dan ban karet viral di media sosial. Video tersebut pertama kali diunggah oleh akun TikTok bule_sampah dan telah ditonton lebih dari dua juta kali.

Dalam video tersebut, tampak seorang pria bule yang prihatin menyaksikan langsung proses produksi tahu, mulai dari perebusan, pengukusan, penggorengan, hingga pengasapan, yang menggunakan sampah plastik dan karet bekas sebagai bahan bakarnya. Sang bule mempertanyakan keamanan tahu tersebut untuk dikonsumsi masyarakat luas.

“Indonesia jadi salah satu penghasil TAHU TERBESAR DI DUNIA. Tapi kalau dibuatnya pakai sampah plastik??? Kalian masih mau makan? Atau kalian nggak peduli guys?” tulis akun tersebut dalam keterangan videonya.

Video ini pun memantik perhatian berbagai kalangan, termasuk anggota DPRD Kota Surabaya, Josiah Michael. Ditemui di ruang Fraksi PSI DPRD Surabaya, Bro Jos, sapaan akrabnya, mengungkapkan bahwa dirinya telah menindaklanjuti informasi tersebut dengan melakukan koordinasi ke tingkat provinsi.

“Berdasarkan informasi yang kita dapat, kami langsung mengirim tim untuk mengecek kebenaran berita viral tersebut. Dan ternyata memang benar kegiatan usaha itu ada. Informasi berikutnya, tahu tersebut juga beredar di Kota Surabaya,” jelas Josiah, Senin (6/5/2025).

Josiah menambahkan, meski lokasi pabrik berada di luar wilayah hukum Kota Surabaya, pihaknya tetap berkepentingan karena distribusi produk mencapai Surabaya.

“Kita juga harus waspada, karena bisa diduga penggunaan limbah tersebut berdampak pada produk tahu mereka. Maka dari itu kami berkoordinasi dengan Pak Erick Komala dari DPRD Provinsi Jawa Timur,” katanya.

Ia berharap Pemerintah Kabupaten Sidoarjo maupun Pemerintah Provinsi Jawa Timur segera melakukan pembinaan kepada para pelaku usaha tahu di kawasan tersebut.

“Kita ingin usaha ini tetap berjalan karena menyangkut ekonomi warga desa. Tapi harus ada pembinaan agar tidak mencemari lingkungan dan membahayakan kesehatan masyarakat,” tegasnya.

Senada dengan Josiah, anggota Komisi A DPRD Jawa Timur, Erick Komala, turut memberikan tanggapan. Erick mengatakan, pihaknya akan melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke lokasi guna memastikan kondisi sebenarnya.

“Memang kami tidak memiliki kewenangan langsung untuk menyatakan apakah hal itu pelanggaran atau tidak. Maka kita akan berkoordinasi dengan dinas terkait, terutama DLH dan Dinas Kesehatan, untuk menilai apakah produk tersebut layak dikonsumsi,” ujar Erick, politisi PSI ini.

Ia menambahkan, langkah ini penting dilakukan mengingat pabrik tahu tersebut sudah beroperasi selama puluhan tahun dan menjadi salah satu penggerak roda ekonomi lokal.

“Kalau saya lihat, ada belasan usaha serupa di desa itu. Jadi kami tidak ingin mereka diberhentikan, tapi perlu adanya pengawasan dan arahan supaya proses produksinya lebih baik dan aman,” tutup Erick.

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ketua PP Muhammadiyah Resmikan Gedung Baru RSU Assakinah Medika, Emil Dardak Apresiasi Kontribusi Muhammadiyah

    • calendar_month Sel, 8 Jul 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 90
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Gedung baru RSU Assakinah Medika resmi diresmikan pada Selasa (8/7/2025). Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Haedar Nashir, memimpin langsung prosesi peresmian yang turut dihadiri Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak serta Sekretaris Daerah Kabupaten Sidoarjo, Fenny Apridawati. Dalam sambutannya, Haedar Nashir menekankan pentingnya peran rumah sakit dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Menurutnya, […]

  • Manfaat Meditasi untuk Kesehatan Mental dan Fisik

    • calendar_month Kam, 10 Okt 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 127
    • 0Komentar

    Diagramkota.com – Meditasi adalah praktik yang telah ada selama ribuan tahun dan terbukti memberikan banyak manfaat untuk kesehatan mental dan fisik. Meskipun banyak orang menganggap meditasi sebagai aktivitas spiritual, sebenarnya ada banyak cara praktis untuk memasukkannya ke dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu manfaat terbesar dari meditasi adalah kemampuannya untuk mengurangi stres. Dengan mengalihkan fokus dari […]

  • Bupati Aceh Timur Datangi Rumah Fitri, Istri Diceraikan Jelang Pelantikan PPPK

    • calendar_month Sab, 25 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 88
    • 0Komentar

    Penanganan Kasus Melda Safitri oleh Bupati Aceh Timur DIAGRAMKOTA.COM – Bupati Aceh Timur, Iskandar Usman Al Farlaky, langsung turun tangan untuk meninjau situasi yang sedang viral terkait kasus perceraian Melda Safitri. Ia datang ke rumah orang tua Fitri, yang kini ditinggali oleh Fitri bersama dua anaknya dan ibunya. Kunjungan ini dilakukan setelah video tentang peristiwa tersebut […]

  • Satu Tahun Pemerintahan Prabowo-Gibran, Program MBG dan Koperasi Merah Putih Diapresiasi Rakyat

    • calendar_month Sen, 20 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 81
    • 0Komentar

    Evaluasi dan Dukungan terhadap Pemerintahan Prabowo-Gibran DIAGRAMKOTA.COM – Setelah satu tahun berlalu sejak Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka memimpin pemerintahan, berbagai evaluasi dan apresiasi bermunculan dari berbagai kalangan masyarakat. Salah satu organisasi yang memberikan dukungan adalah Rampai Nusantara, yang dipimpin oleh Ketua Umumnya, Mardiansyah Semar. Mardiansyah Semar menilai bahwa arah kebijakan pemerintahan […]

  • Polsek Krembangan Bagikan 150 Paket Takjil ke Warga dan Tukang Becak di Surabaya

    • calendar_month Kam, 20 Mar 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 233
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadhan 1446 H, Polsek Krembangan Surabaya menggelar kegiatan pembagian takjil kepada warga dan tukang becak di sekitar Jalan Kalianak Timur. Kegiatan yang dilaksanakan pada Rabu, 19 Maret 2025 ini, berhasil membagikan 150 paket takjil sebagai bentuk kepedulian dan berbagi kebahagiaan kepada masyarakat. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek […]

  • Permintaan Maaf Pengguna Facebook Atas Tuduhan Suap Polisi di Lumajang

    • calendar_month Ming, 7 Jul 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 87
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Seorang wanita berinisial MS (21) dari Desa Sumbermujur, Kecamatan Candipuro, Lumajang, Jawa Timur, telah menyampaikan permintaan maaf atas unggahannya di Facebook yang menuduh Polisi menerima suap Rp 70 juta dalam menangani kasus pernikahan gadis 16 tahun tanpa wali. Permintaan maaf tersebut disampaikan langsung kepada Kapolres Lumajang, AKBP Mohammad Zainul Rofik, di Mapolres Lumajang […]

expand_less
Exit mobile version