Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Mobil Dinas Polsek Wonoayu Terlibat Kecelakaan, Seorang Ibu-Ibu Alami Luka Ringan

Mobil Dinas Polsek Wonoayu Terlibat Kecelakaan, Seorang Ibu-Ibu Alami Luka Ringan

  • account_circle Adis
  • calendar_month Sen, 21 Apr 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM — Sebuah insiden kecelakaan lalu lintas melibatkan kendaraan dinas Polsek Wonoayu dengan seorang pengendara sepeda motor terjadi pada Jumat, 11 April 2025, sekitar pukul 11.30 WIB. di Desa Kedung kembar kecamatan prambon.Korban diketahui bernama Yayuk (49), seorang ibu rumah tangga asal Desa Grabagan RT 04 RW 01, Kecamatan Prambon, Sidoarjo.

Informasi kejadian ini pertama kali beredar di grup Facebook Info Lantas Sidoarjo (ILS). Korban mengalami luka memar di pipi sebelah kanan, luka lecet di kedua tangan, serta luka lecet di jempol kiri. Ia segera dilarikan ke RSUD Kabupaten Sidoarjo dan dirawat di Ruang Tulit, lantai 2, Kamar J.

IMG 20250421 WA0055

Salah satu bentuk tanggung jawab Anggota Polsek Wonoayu menjaga korban yang telah ditabrak. (Foto dokumen Polsek Wonoayu)

Kapolsek Wonoayu, AKP Sugeng Tri Haryanto, SH, MH membenarkan kejadian tersebut. “Memang betul, kejadian itu terjadi pada 11 April 2025 kemarin. Anggota kami tidak sengaja menabrak ibu-ibu yang hendak melintas. Kami langsung tanggap sejak awal, mulai dari mendampingi korban di rumah sakit sampai akhirnya bisa pulang. Anggota kami berjaga secara bergantian selama korban dirawat. Bahkan setelah korban pulang, kami juga bersilaturahmi ke rumahnya,” ujar AKP Sugeng Tri Haryanto kepada Diagramkota, Senin (21/04/2025).

Hasil pemeriksaan medis menunjukkan kondisi korban dalam keadaan stabil. CT scan tidak menemukan cedera serius, sementara luka di bagian bibir hanya memerlukan jahitan ringan. Tidak ada tindakan medis lanjutan yang diperlukan.

Setelah menjalani perawatan selama beberapa hari, korban diperbolehkan pulang pada Minggu (13/4) pukul 13.10 WIB. Anggota Polsek Wonoayu, yaitu Aiptu Purnomo, Aiptu Wahyu, dan Aipda Romy, turut mengantarkan korban ke kediamannya.

Pihak keluarga korban menerima kejadian ini sebagai musibah dan memilih menyelesaikannya secara kekeluargaan.(Dk/di)

  • Penulis: Adis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kapolri: Idul Adha Momentum Jaga Toleransi

    Kapolri: Idul Adha Momentum Jaga Toleransi

    • calendar_month Sen, 17 Jun 2024
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 170
    • 0Komentar

    Diagram Kota Jakarta – Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo mengucapkan selamat Iduladha 1445 Hijriyah kepada umat Islam yang merayakan. “Selamat Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriyah mohon maaf lahir dan batin,” ungkap Jenderal Sigit, Senin (17/6/24). Pada hakikatnya, ujar Kapolri, Hari Raya Idul Adha menjadi momentum dalam memperingati peristiwa ketika Nabi Ibrahim AS […]

  • Polisi Tangkap Pelaku Penusukan Brutal di Kedung Anyar Surabaya

    Polisi Tangkap Pelaku Penusukan Brutal di Kedung Anyar Surabaya

    • calendar_month Jum, 5 Jul 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 105
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Polisi berhasil menangkap tersangka perampokan yang menyerang seorang janda bernama Anis Suliana (50) di rumahnya di Jalan Kedung Anyar Gang II, Surabaya. Tersangka, seorang penghuni kos, melakukan aksi brutal ini saat korban sedang tidur menjaga tokonya. Kapolsek Sawahan Polrestabes Surabaya, Kompol Domingos De Fatima Ximenes, mengungkapkan bahwa tersangka F.A. (inisial) asal Kedamean, Gresik, […]

  • Gagal Juara Di Asean Championship 2025, Azhar Kahfi: Timnas U-23 Indonesia Telah Membuktikan Potensi Luar Biasa

    Gagal Juara Di Asean Championship 2025, Azhar Kahfi: Timnas U-23 Indonesia Telah Membuktikan Potensi Luar Biasa

    • calendar_month Sel, 29 Jul 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 99
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pembina Keluarga Besar AkuKoncomu Azhar Kahfi memberikan Pernyataan Soal Kekalahan Laga Final Timnas Indonesia U23 Vs Vietnam U23 dengan Skor tipis 0-1 Asean Championsip 2025. “ Kekalahan di final memang menyakitkan, tetapi ada pelajaran berharga yang dapat diambil dari setiap pertandingan. Timnas U-23 Indonesia telah memberikan yang terbaik dan membuktikan potensi luar biasa” […]

  • Spot Sunrise Dan Sunset Terbaik Di Indonesia

    Spot Sunrise Dan Sunset Terbaik Di Indonesia

    • calendar_month Jum, 24 Jan 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 95
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Spot sunrise dan sunset terbaik di IndonesiaDari pantai pasir putih hingga puncak gunung yang menjulang, setiap sudut negeri ini menyimpan pesona tersendiri saat sang surya memulai dan mengakhiri perjalanannya. Berikut beberapa spot terbaik untuk menyaksikan keajaiban cahaya tersebut: Untuk Pecinta Sunrise: Puncak Bromo, Jawa Timur: Tidak ada yang bisa menandingi pengalaman menyaksikan matahari […]

  • Aktor Dan Aktris Hollywood Dengan Bayaran Tertinggi 2025

    Aktor Dan Aktris Hollywood Dengan Bayaran Tertinggi 2025

    • calendar_month Sen, 24 Feb 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 162
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Aktor dan aktris Hollywood dengan bayaran tertinggi 2025Salah satu tolok ukur kesuksesan adalah bayaran yang diterima para aktor dan aktris. Meskipun prediksi bayaran untuk tahun 2025 masih spekulatif, kita bisa menganalisis tren saat ini dan proyeksi masa depan untuk memperkirakan siapa saja yang akan mendominasi daftar aktor dan aktris dengan bayaran tertinggi. Berikut […]

  • Bhabinkamtibmas dan Babinsa Hadiri Rapat Pleno Pemutakhiran Data Pemilih di Kapasari

    Bhabinkamtibmas dan Babinsa Hadiri Rapat Pleno Pemutakhiran Data Pemilih di Kapasari

    • calendar_month Sab, 3 Agu 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 87
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pada Jumat, 2 Agustus 2024, Aipda Ferry Aditya Himawan, selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Kapasari, menghadiri rapat pleno terbuka rekapitulasi daftar pemilih hasil pemutakhiran (DPHP) tingkat kelurahan. Acara ini dilaksanakan di Balai RW 10 Kapasari, Jalan Kalisari I/15, Surabaya, pada pukul 16.00 WIB, sebagai persiapan untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Pemilihan Walikota dan […]

expand_less