Pengendara Motor Terseret di Bawah Trailer di Bypass Balongbendo, Dilarikan ke RS Anwar Medika

PERISTIWA272 Dilihat

DIAGRAMKOTA.COM – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Bypass Balongbendo arah Mojokerto pada Jumat (14/03/2025) malam. Sebuah truk trailer mengalami rem blong sempat menabrak mobil putih sebelum akhirnya menghantam pengendara motor yang berada di depannya. Akibatnya, pengendara motor tersebut terseret di bawah trailer hingga mengalami luka serius.

Menurut keterangan saksi mata, Alif, insiden bermula saat trailer melaju dari arah Surabaya menuju Mojokerto. Karena rem blong, kendaraan besar itu lebih dulu menabrak mobil putih yang kemudian menepi. Namun, trailer tetap melaju tak terkendali hingga menabrak pengendara motor.

Alif salah satu saksi mata kecelakaan di bypass Balongbendo saat di tanya kronologi kecelakaan (foto:ist)

“Trailer tidak bisa menghindar karena rem blong. Motor yang ada di depan langsung tertabrak dan masuk ke bawah truk, sempat terseret juga,” ujar Alif.

Warga yang melihat kejadian langsung memberikan pertolongan dan menghubungi petugas kepolisian serta tim medis. Korban segera dievakuasi ke RS Anwar Medika untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

Sementara itu, sopir trailer telah diamankan di Polsek Balongbendo untuk dimintai keterangan. Polisi juga melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengatur arus lalu lintas yang sempat tersendat akibat insiden ini.

Hingga berita ini diturunkan, pihak berwenang masih menyelidiki penyebab pasti kecelakaan dan memastikan kondisi korban. Kecelakaan ini menjadi pengingat bagi pengemudi kendaraan besar untuk selalu memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan prima guna menghindari insiden serupa.(Dk/di)

Share and Enjoy !