Peresmian RS Eka Candrarini, Bang Jo Soroti Pengelolaan Instalasi Limbah

LEGISLATIF1194 Dilihat

DIAGRAMKOTA.COM – Hearing komisi D dengan dinkes surabaya terkait persiapan peresmian RS Eka Candrarini, Senin (16/12).

Catatan diberikan oleh DPRD Kota Surabaya kepada Dinkes dan juga Managemen RS Eka Candrarini.

Johari Mustawan menyoroti terkait pengelolaan instalasi limbah di RS Eka Candrarini, “Harus dikelola dengan baik, jangan sampai menimbulkan dampak bagi warga sekitar. Sehingga dinkes bisa fokus memberikan pelayanan kesehatan yg terbaik dengan warga” ujar Johari.

Selain itu,Bang Jo juga menyoroti terkait tenaga kesehatan (nakes) dan juga dokter umum maupun dokter ahli yg tersedia di back up dari RS Soewandhi dan juga RS BDH.

“Nakes dan dokter di RS Eka Candrarini bisa dicukupi secara mandiri, karena kalau dari back up dari RS Soewandhi dan RS BDH jangan sampai mengganggu pelayanan kesehatan yang ada di 2 RS tersebut,” jelas Bang Jo.

RS Eka Candrarini yg terlihat megah dan mewah dari luar jangan sampai kebutuhan nakes dan dokter nya tidak tercukupi dan mengganggu pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Johari juga mempertanyakan terkait akreditasi RS Eka Candrarini, “Apakah sudah ada akreditasi dari Kemenkes?” Tanya Johari.

Terakhir, keberadaan RS Eka Candrarini di wilayah timur Surabaya bisa mengcover kebutuhan pelayanan kesehatan masyarakat surabaya yang ada di wilayah timur.

Share and Enjoy !