Solo Safari Sukses Gelar Parade Spektakuler Parade Unta dan Tarian Oleh Penari Cantik Berbakat

DAERAH921 Dilihat

Diagram Kota Solo – Solo Safari dengan bangga menggelar perayaan Hari Unta Sedunia pada tanggal 22 Juni 2024. Acara diwarnai dengan berbagai kegiatan menarik dan edukatif yang dirancang untuk menghormati dan merayakan keunikan koleksi satwa Unta yang berada di Solo Safari.

Solo Safari telah mengèlar sejumlah kegiatan menarik yang bisa dinikmati oleh seluruh keluarga dan pengunjung yang hadir. Sorotan utama dari perayaan ini adalah parade Unta yang melibatkan berbagai elemen hiburan dan edukasi.

Koleksi satwa Unta dari Solo Safari berparade dengan mengenakan kostum cantik, dipandu oleh pawang berpengalaman yang memberikan pandangan menarik tentang kehidupan dan peran penting unta dalam ekosistem gurun.

Baca Juga :  Bhabinkamtibmas Sukorejo Turun ke Lahan, Dukung Ketahanan Pangan Warga

Selain itu juga ditampilkan penari dengan Grand Costume. Penampilan penari berbakat dengan kostum megah menambah kemeriahan parade, menampilkan tarian yang terinspirasi dari budaya Timur Tengah.

Tak kalah menarik sajian Arabian Dancer, pertunjukan parade tarian arabian yang mempesona membawa pengunjung merasakan atmosfer eksotis dan penuh keindahan, dan mendapakan applause dari pengunjung yang luar biasa.

Tim Life and Science dengan Kostum Menarik juga tak ketinggalan. Tim ini  menghadirkan pertunjukan edukatif dengan kostum yang menarik, disertai parade dengan keanekaragaman hayati dan konservasi satwa.

Iring-iringan Satwa: Selain unta, iring-iringan satwa lainnya yang dihiasi dengan kostum-kostum cantik turut serta dalam parade, memberikan pengalaman yang menyenangkan dan mendidik bagi pengunjung.

Baca Juga :  Menikmati Berbuka Puasa di Petit Boutique Hotel “Eropa Kecilnya” Solo

Rio, General Manager Solo Safari menjelaskan, selain itu juga ada pertunjukan Musik Keroncong Di Plaza Aviary pada pukul 13:30 WIB dan Bengawan Resto pada pukul 16:00 WIB, pengunjung dihibur dengan pertunjukan musik keroncong dari Keroncongisasi Sruti Respati.

Acara dimulai pukul 15:00 WIB dari lobi Solo Safari, melewati Bengawan Resto, dan berakhir di Exhibit Unta. Pengunjung mengikuti seluruh rangkaian acara dan merasakan keajaiban yang ditawarkan oleh Solo Safari.

Rio juga menjelaskan, ini kali pertama Solo Safari merayakan Hari Unta Sedunia dengan serangkaian acara apik, mulai dari parade, tarian arabian, hingga pertunjukan musik keroncong di Plaza Aviary.

“Semoga dengan kampanye ini, masyarakat akan lebih dekat dan mencintai satwa unta serta satwa-satwa endemik lainnya di Solo Safari,” kata  Rio, kepada wartawan, Sabtu (22/6/2024).

Baca Juga :  Menikmati Berbuka Puasa di Petit Boutique Hotel “Eropa Kecilnya” Solo

Perayaan ini tidak hanya bertujuan untuk hiburan tetapi juga untuk meningkatkan kesadaran pentingnya upaya konservasi satwa, khususnya unta. Solo Safari berkomitmen untuk terus mendukung pelestarian satwa melalui kegiatan edukatif dan menghibur. (dk/chandra)

Share and Enjoy !

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *