Surabaya Masuk Level 2, Reni Astuti : Pemkot Jangan Kendor

Uncategorized1044 Dilihat

Diagram Kota Surabaya – Kondisi Covid-19 Kota Surabaya akhirnya dinyatakan masuk level 2 pada Sabtu (4/9). Tiga hari sebelumnya, pada Rabu (1/9), Surabaya baru dinyatakan masuk level 3 atau zona kuning.

Hal ini, Wakil Ketua DPRD kota Surabaya Reni Astuti mengatakan masuknya Surabaya ke level 2 itu kabar gembira bagi warga Surabaya.

” Mengikuti pemberitaan, Surabaya dinyatakan masuk di zona kuning. Kabar tersebut harus kita syukuri,” Ungkap Reni Astuti kepada Diagramkota.com, Senin 6 September 2021, di gedung DPRD Surabaya.

Menurutnya, memang ada hal yang berbeda dalam penerapan PPKM level 2 yang pada intinya adalah banyak kelonggaran lebih.

Kelonggaran diantaranya pembatasan jam malam untuk pedagang warung, juga kembali dibukanya fasilitas umum seperti Taman kota dan Tempat wisata, meski masih dibatasi kapasitas 25 sampai 40 persen.

Baca Juga :  Pemerintah Akhirnya Mencabut Pembatasan Barang Bawaan PMI dari Luar Negeri

” Jadi ada kelonggaran untuk tempat-tempat sebelumnya tutup bisa di buka dan ada tempat kapasitasnya lebih ditingkatkan,” jelas Reni.

Namun, Ia melihat di dalam aturan PPKM level 4,3,2 ada satu yang tidak berubah yakni tetap terapkan Protokol kesehatan.

Saat di tanya masalah RHU, Reni belum bisa berkomentar banyak. Dirinya masih menunggu instruksi Mendagri yang baru.

” Yang ada hanya bersifat umum yang berbunyi hanya Tempat wisata, tetapi untuk RHU masalah teknisnya akan menjadi kewenangan di pemerintah Kota Surabaya, ” Katanya.

Jadi, masih Reni, terkait RHU sampai hari ini belum ada penjelasan secara detail, Tetapi untuk Wisata mana yang harus di buka itu tugasnya Pemkot.

Baca Juga :  Dianggap Merugi, Pimpinan Dewan kembali Soroti THR Mall Surabaya

” Apa wisata yang di buka itu di Tugu pahlawan atau tempat wisata lainya yang ada di kota surabaya, ” Ungkapnya.

Dalam hal ini, Politisi PKS ini mengatakan tidak perlu adanya Perwali baru karena sudah ada.” Cukup dengan Surat Edaran atau kebijakan – kebijakan lain secara tertulis,” jelasnya.

Diakhir wawancara, Reni berharap dengan turunnya angka Covid Surabaya di level 2 ini, pemerintah tidak mengendorkan upaya penanganan. ” Pemkot tidak boleh kendor, ” Tegasnya.

” Testing,Tracing harus dilakukan secara masif untuk memastikan bahwa mereka yang beraktivitas diluar adalah yang sehat dan yang tidak terpapar covid 19,’ pungkas Reni. (dk/red-dms)

Share and Enjoy !

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *