Warga Klojen Bayar PBB Dapat Mobil

Otomotif552 Dilihat

Malang Kota | Metrojatim – Banyak cara dilakukan guna menarik minat wajib pajak dalam menunaikan kewajibannya sebagai warga negara. Mulai pemutihan, diskon pajak, hingga hadiah sebagai bentuk apresiasi terhadap wajib pajak yang taat.

Salah satunya, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Malang menyelenggarakan Gebyar Sadar Pajak Virtual 2021 di hall Mini Block Office Lantai 4 Balai Kota Malang, Rabu (28/7/2021). Acara ini merupakan bentuk apresiasi Pemkot Malang atas kesadaran masyarakat dalam membayar pajak, khususnya Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) Perkotaan.

Wali Kota Malang Drs. H. Sutiaji menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Bapenda Kota Malang atas pencapaiannya di triwulan kedua yang mencapai target.

“Saya yakin di Agustus mudah-mudahan target dari triwulan ketiga sudah terpenuhi. Artinya kerja dan kiat-kiat dari teman-teman Bapenda sudah berjalan dengan baik,” tutur Sutiaji.

Sutiaji juga menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh lurah dan camat yang terus mendorong tercapainya PBB Pemkot Malang mencapai 100 persen.

Baca juga : Forkompimda Jatim Cek Serbuan Vaksinasi Di UNM Malang

Di kesempatan yang sama, Kepala Bapenda Kota Malang Dr. Handi Priyanto, AP., M. Si mengungkapkan maksud acara ini agar penerimaan pajak daerah, khususnya dari sektor PBB bisa berjalan dengan maksimal. Sedangkan tujuannya, untuk menumbuhkembangkan semangat dan kesadaran masyarakat untuk melakukan pembayaran PBB Perkotaan tepat waktu.

“Kami juga memberikan apresiasi dan penghargaan berupa pemberian reward dengan cara diundi kepada masyarakat yang telah membayar PBB Perkotaan tepat waktu,” imbuhnya.

Sementara itu, usai penyerahan penghargaan, jajaran Forkopimda Kota Malang bergantian menekan tombol undian untuk menentukan 16 pemenang. Hadiah utama mobil didapatkan oleh Tjong Louis Panghadi warga Jalan Jaksa Agung Suprapto Kota Malang.

Sekedar informasi, hadiah yang diundi, antara lain dua unit kompor gas, dua unit lemari es, dua unit mesin cuci, empat unit sepeda lipat, dua unit TV LED 32, empat unit motor, dan hadiah utama satu unit mobil.(and)

 

Share and Enjoy !

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *